Polisi Cilik Kalungkan Bunga kepada Kapoldasu Baru

Kapolda Sumut Baru Irjen Martuani Sormin

Asaberita.com – Medan – Irjen Martuani Sormin resmi menjabat sebagai Kapolda Sumut. Martuani menjadi Kapolda Sumut menggantikan Irjen Agus Andrianto yang mendapat posisi baru sebagai Kabaharkam Polri.

Martuani disambut langsung Wakapolda Brigjen Mardiaz Kusin di Mapolda Sumut, Jl Sisingamangaraja, Medan, Selasa (17/12/2019). Polisi cilik lantas mengalungkan bunga ke Martuani.

Proses tepung tawar, pemasangan kain ulos dan tari-tarian dari Melayu, Batak Simalungun, Mandailing, Nias, Karo, Sigale-gale dari Tapanuli Utara dan tarian daerah Dairi menyambut kedatangan Martuani.

“Selamat datang Kapolda Sumut, Kapolda Sumut akhirnya pulang ke kampung halaman,” kata pembawa acara.

Sebelum menjadi Kapolda Sumut, Martuani Sormin pernah menjabat sebagai Kapolda Papua dan sebagai Asops Kapolri.** (dc/msj)

nst

 2,463 total views,  2 views today

Komentar Anda

BACA JUGA :  Kapolsek Medan Baru Bersilaturrahmi ke Kantor Pewarta Polrestabes Medan

Leave a Reply

Your email address will not be published.