Tingkatkan Profesionalisme Guru, Dinas Pendidikan Deliserdang adakan Penguatan Kompetensi dan Outbond

Penguatan Kompetensi
Para guru P3K SD Kecamatan Labuhan Deli dan Tanjung Morawa berfoto dengan panitia dan Pejabat Dinas Pendidikan Deliserdang usai mengikuti Penguatan Kompetensi dan Outbond di Berastagi Cottege, beberapa waktu lalu.
Penguatan Kompetensi
Para guru P3K SD Kecamatan Labuhan Deli dan Tanjung Morawa berfoto dengan panitia dan Pejabat Dinas Pendidikan Deliserdang usai mengikuti Penguatan Kompetensi dan Outbond di Berastagi Cottege, beberapa waktu lalu.

Asaberita.com, Deliserdang – Untuk meningkatkan profesionalisme para guru serta mensukseskan sistem pembelajaran Kurikulum Merdeka, Dinas Pendidikan Kabupaten Deliserdang menggelar kegiatan Penguatan Kompetensi dan Outbond bagi para guru P3K SD.

Kegiatan yang mengambil tema “One For All, All For One (Satu untuk Semua, Semua untuk Satu), diadakan pada Selasa dan Rabu (14-15 Februari 2023) di Berastagi Cottage, serta diikuti sekitar 195 guru ASN dari Kecamatan Tanjung Morawa dan Labuhan Deli.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Pendidikan Deliserdang Yudy Hilmawan SE MM dalam sambutannya saat pembukaan acara Penguatan
Kompetensi dan Outbond Guru P3K SD ini, memberikan apresiasi dan penghargaan atas pelaksanaan kegiatan yang diadakan secara swadana dan didasari semangat gotong royong, kebersamaan serta kekeluargaan.

Ia berharap melalui kegiatan ini terbangun rasa kekompakan dan kebersamaan diantara para guru, serta mampu melakukan inovasi-inovasi pembelajaran terhadap siswa dengan berpedoman pada Kurikulum Merdeka.

BACA JUGA :  Bupati Madina Ucapkan Terima Kasih Terhadap Masyarakat pada Puncak Tasyakur Satu Abad NU Sumut

Sementara, Salimah Pama M.Pd selaku Ketua Panitia kegiatan menyampaikan Penguatan Kompetensi dan Outbond bagi Guru P3K SD ini diadakan untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalisme para guru, serta untuk membangun kekompakan dalam mensukseskan Kurikulum Merdeka.

Selain itu, lanjutkan, juga dimaksudkan untuk mendukung percepatan pencapaian visi Bupati Deliserdang, H Ashari Tambunan dan Wakil Bupati HM Ali Yusuf Siregar dalam mewujudkan Deliserdang yang maju dan sejahtera dengan masyarakatnya yang religius dan rukun, dalam kebhinekaan. Serta pencapaian misi mewujudkan sumberdaya manusia yang berkualitas dan mampu memanfaatkan Ilmu pengetahuan dan teknologi.

“Kegiatan pemantapan profesi dan outbond ini kita laksanakan secara mandiri. Pendanaannya berasal dari para guru SD P3K se Kecamatan Labuhan Deli dan Tanjung Morawa. Jadi acara ini dilakukan secara swadana dan didasari semangat gotong royong, kebersamaan serta kekeluargaan,” katanya.

Dijelaskannya, setiap peserta mengeluarkan dana mandiri sebesar Rp 1 juta, dan dana itu digunakan untuk akomodasi peserta, seperti biaya hotel, biaya makan, biaya outbond, membayar honor narasumber, sewa aula kegiatan, sewa keyboard, baju olahraga serta dokumentasi. “Jadi dapat dikatakan kegiatan ini dari peserta dan untuk peserta,” ujarnya.

BACA JUGA :  Sumut Terima DIPA dan TKD dari Presiden

Para panitia yang berasal dari Kordinator Kecamatan Dinas Pendidikan Deliserdang, lanjut Salimah Pama, sangat berterimakasih kepada seluruh peserta karena kegiatan ini berjalan lancar dan berharap kegiatan serupa dapat kembali dilaksanakan di lain waktu.

Turut hadir dalam acara ini Kabid SD Dinas Pendidikan Deliserdang Samsuar Sinaga SPd MPd, Dr Jumakir SPd MPd, perwakilan Kepala Sekolah Kecamatan Labuhan Deli dan Tanjung Morawa serta Ketua MKKS Kecamatan Tanjung Morawa. (red/bs)

Loading

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *