TULANG BAWANG – Sejumlah warga dan pengguna jalan mengeluhkan kondisi jalan rusak parah dan berlubang di sepanjang pintu masuk perempatan Kampung Tua, Desa Tiuh Tohou, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung, Senin (11/11/2024). Jalan ini telah lama mengalami kerusakan serius tanpa penanganan yang memadai.
Kondisi jalan yang memprihatinkan ini sudah berlangsung bertahun-tahun. Meski merupakan jalan utama yang menghubungkan Kabupaten Tulang Bawang Barat dan Kabupaten Lampung Tengah, perbaikan dari Pemerintah Provinsi Lampung maupun Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang belum terlihat nyata. Warga setempat menganggap pemerintah “tutup mata” terhadap masalah ini, padahal jalan ini memiliki peran penting sebagai jalur penghubung antardaerah.
Seorang pengguna jalan mengungkapkan, “Saya berharap Pemerintah Provinsi Lampung dan Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang segera memperhatikan jalan di Kampung Tua ini. Jalan ini sudah lama rusak, dan saat hujan seperti kubangan kerbau. Mohon segera diperbaiki demi keselamatan kami,” ujarnya.
Di tempat terpisah, Kepala Desa Tiuh Tohou, Abdurohim, saat dihubungi melalui WhatsApp, mengatakan, “Walaikumsalam Wr. Wb., tabik pun. Semoga kita semua dalam lindungan Allah. Mengenai jalan di perempatan Tiuh Tohou, itu memang jalan Provinsi Lampung, dan sudah kami usulkan melalui proposal untuk perbaikan. Kondisinya sangat berbahaya saat musim hujan karena genangan air. Kami berharap akses jalan ini segera diperbaiki untuk keselamatan masyarakat.”
Abdurohim juga menjelaskan bahwa jalan tersebut pernah ditimbun dengan batu koral oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU) setempat, namun perbaikan ini hanya bersifat sementara. “Kami, seluruh masyarakat Tiuh Tohou dan Ujung Gunung Ilir, berharap agar jalan ini dapat diperbaiki secepatnya karena semakin hari lubang di jalan semakin dalam dan berisiko menyebabkan kecelakaan,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Tulang Bawang, Heri, belum memberikan tanggapan saat dihubungi melalui pesan WhatsApp oleh awak media.
(ABN/REL)
- Humas Polda Sumut Gelar Family Gathering Bersama Ratusan Penggiat Media – November 21, 2025
- Kanwil BPN Sumut Perketat Pengawasan: Lakukan Monev Pemeliharaan Data Hak Tanah dan PPAT di Tiga Daerah – November 21, 2025
- Dukung Tumbuh Kembang Anak, Bupati Madina Kukuhkan Ny. Yupri Astuti sebagai Bunda PAUD – November 21, 2025











