BALIGE — Kantor Pertanahan Kabupaten Toba terus menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan pelayanan pertanahan yang profesional, transparan, dan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan. Komitmen tersebut mendapat apresiasi langsung dari masyarakat, salah satunya disampaikan oleh Jonni Hutahaean, warga Desa Simatibung, penerima layanan pertanahan.
Jonni Hutahaean mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Kantor Pertanahan Kabupaten Toba atas pelayanan yang diberikan hingga proses penerbitan sertipikat tanah miliknya dapat diselesaikan dengan baik dan tepat. Ia menilai, pelayanan yang diterimanya berjalan lancar dengan dukungan petugas yang responsif serta memberikan penjelasan secara jelas dan profesional.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Kantor Pertanahan Kabupaten Toba. Proses pengurusan sertipikat tanah saya berjalan sesuai prosedur dan dilayani dengan baik,” ujar Jonni.
Selain itu, Jonni juga menyampaikan kepuasannya karena seluruh tahapan pelayanan dilakukan secara transparan tanpa adanya pungutan biaya di luar ketentuan yang berlaku. Menurutnya, hal tersebut memberikan rasa aman dan kepercayaan kepada masyarakat dalam mengurus administrasi pertanahan.
Apresiasi dari masyarakat ini menjadi cerminan upaya berkelanjutan Kantor Pertanahan Kabupaten Toba dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik, sekaligus mendukung program reformasi birokrasi di lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).
Menanggapi hal tersebut, Kantor Pertanahan Kabupaten Toba menyampaikan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan masyarakat. Kepercayaan ini menjadi motivasi bagi seluruh jajaran untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas layanan, demi mewujudkan kepastian hukum hak atas tanah yang sah, tertib, dan berkeadilan bagi masyarakat.
Kantor Pertanahan Kabupaten Toba menegaskan akan terus berupaya memberikan pelayanan prima yang berorientasi pada kepuasan masyarakat, sejalan dengan prinsip transparansi, akuntabilitas, dan integritas dalam setiap proses pelayanan pertanahan.
(ABN/basri)
- Bus Perintis Akan Segera Beroperasi di Deli Serdang – Januari 15, 2026
- Ketua IWO Kota Binjai Apresiasi Langkah Kadis Kominfo, UKW Dinilai Penting bagi Profesionalisme Insan Pers – Januari 15, 2026
- Kadis Kominfo Binjai Gelar Coffee Morning Bersama Wartawan, Perkuat Sinergi Pemerintah dan Media – Januari 15, 2026











