PeristiwaSumatera Utara

Bupati Madina Lantik 325 CPNS dan 1.261 PPPK Formasi Tahun 2024

×

Bupati Madina Lantik 325 CPNS dan 1.261 PPPK Formasi Tahun 2024

Sebarkan artikel ini
Bupati Madina Lantik CPNS dan PPPK 2024
Bupati Mandailing Natal (Madina), H. Saipullah Nasution, melantik 325 CPNS dan 1.261 PPPK di Gedung Serbaguna H. Amru Daulay, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan, Selasa (29/4).

MADINA – Bupati Mandailing Natal (Madina), H. Saipullah Nasution, secara resmi menyerahkan petikan Surat Keputusan (SK) pengangkatan kepada 325 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan 1.261 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi tahun 2024.

Pelantikan tersebut berlangsung di Gedung Serbaguna H. Amru Daulay, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan, pada Selasa, 29 April 2025. Acara turut dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Madina Alamulhaq Daulay, para asisten, serta belasan kepala organisasi perangkat daerah (OPD).

Dalam sambutannya, Bupati Saipullah menekankan pentingnya etika, dedikasi, dan loyalitas bagi para calon aparatur sipil negara (CASN). “Tugas pemerintah daerah adalah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa menjadi ASN adalah pilihan pribadi, sehingga harus disertai dengan rasa syukur yang diwujudkan melalui disiplin, integritas, dan kinerja yang profesional.

BACA JUGA :  Bupati Madina Serahkan 170 Paket Sembako untuk Lansia di Momen Perayaan Oikumene

“Itu adalah pilihan saudara. Karena itu, saya menuntut Anda bekerja dengan baik, menunjukkan kinerja, dan bersikap profesional,” tegasnya.

Bupati juga mengingatkan bahwa pengangkatan CPNS menjadi PNS bisa ditunda apabila tidak menunjukkan kinerja yang baik atau gagal memenuhi target dalam satu tahun masa percobaan.

“Negara telah mengalokasikan anggaran besar untuk menggaji ASN. Maka, setiap rupiah yang diterima harus dipertanggungjawabkan, karena itu uang rakyat,” tambahnya.

Ia mengimbau seluruh CASN agar bekerja secara maksimal demi menghindari keluhan dari masyarakat, terlebih mereka yang bertugas di bidang pendidikan dan kesehatan yang merupakan garda terdepan pelayanan publik.

“Disiplin adalah pondasi utama untuk menciptakan kinerja yang baik dan pelayanan publik yang berkualitas. Dengan disiplin, Anda akan menjadi ASN yang profesional dan berkontribusi nyata dalam pembangunan,” katanya.

BACA JUGA :  Bupati Madina Tinjau Progres Pembangunan Jalan Kabupaten

Menutup sambutannya, Bupati Saipullah menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh ASN yang baru dilantik dan berharap mereka dapat memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Kabupaten Madina.

(ABN/Dedi Mulia)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *