Sumatera Utara

Dibacakan Dirut RS Jiwa, Ini 5 Pesan Pj Gubsu di Awal Tahun 2025

×

Dibacakan Dirut RS Jiwa, Ini 5 Pesan Pj Gubsu di Awal Tahun 2025

Sebarkan artikel ini

MEDAN—Di awal tahun 2025 ini, Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni menyampaikan lima pesan penting kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di jajaran Pemprov Sumut, termasuk di lingkungan RS Jiwa Prof Muhammad Ildrem, Sumut, Medan.

Kelima pesan itu disampaikan Pj Gubernur Sumut dalam sambutan tertulisnya dibacakan Direktur RS Jiwa Prof Muhammad Ildrem Dr.g Ismail Lubis dalam Upacara Apel Pagi Perdana tahun 2025 di halaman rumah sakit, Kamis (02/01/2025).

Pesan Pertama; agar seluruh ASN di lingkungan Pemprov Sumut meningkatkan kedisiplinan dalam segala aspek pekerjaan. Ini mengingat disiplin merupakan kunci keberhasilan.

Pesan Kedua; perkuat kolaborasi dan komunikasi di antara semua perangkat daerah untuk menciptakan sinergi yang positif. Pesan Ketiga; jadilah pelayan masyarakat yang rendah hati, tanggap dan inovatif.

BACA JUGA :  RSU Sari Mutiara Disiapkan Jadi Pusat Screening Awal Suspect Covid-19 ㅤ

Pesan Keempat; seluruh ASN memanfaatkan teknologi informasi untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan publik. Pesan Kelima; adalah, agar seluruh ASN selalu berpegang pada prinsip integritas dan profesionalisme dalam setiap tindakan.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *