PeristiwaSumatera Utara

FABEM Sumut: HUT Bhayangkara ke-79, Era Baru Polri untuk Masyarakat

×

FABEM Sumut: HUT Bhayangkara ke-79, Era Baru Polri untuk Masyarakat

Sebarkan artikel ini
HUT Bhayangkara Ke 79
FABEM Sumut: HUT Bhayangkara ke-79, Era Baru Polri untuk Masyarakat

MEDAN Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79 menjadi momentum penting bagi Kepolisian Republik Indonesia (Polri) untuk terus memperkuat dedikasinya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di seluruh penjuru Tanah Air. Dalam era baru ini, Polri semakin menunjukkan jati dirinya sebagai institusi yang Presisi, Mengayomi, Melindungi, dan Menjadi Sahabat Masyarakat.

Ketua Forum Alumni Badan Eksekutif Mahasiswa (FABEM) Sumatera Utara, Rinno Hadinata, S.Sos, menyampaikan ucapan selamat atas HUT Bhayangkara ke-79 yang jatuh pada 1 Juli 2025. Menurutnya, Polri telah menunjukkan berbagai transformasi positif, khususnya dalam menjawab tantangan zaman dan kebutuhan masyarakat.

“Selamat ulang tahun Bhayangkara ke-79. Semoga Polri semakin dekat dengan masyarakat, profesional dalam tugas, dan tetap menjadi garda terdepan dalam menjaga kedaulatan serta ketertiban di Indonesia,” ujar Rinno.

BACA JUGA :  Buka MTQ YHA ke-4, Ijeck Menangis Kisahkan Amanah Sang Ayah

Dalam kesempatan tersebut, Rinno juga memberikan apresiasi kepada Kombes Pol. Masana Sembiring atas kenaikan pangkat luar biasa yang diterimanya. Ia menyebut Masana sebagai sosok perwira yang humanis dan dikenal dekat dengan masyarakat serta kalangan mahasiswa.

“Dedikasi beliau luar biasa, khususnya dalam membina hubungan yang harmonis antara Polri dan elemen masyarakat, termasuk mahasiswa,” tambahnya.

Tak lupa, Rinno juga mengapresiasi kinerja Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol. Wisnu Hermawan Februanto, S.I.K., M.H., yang dinilainya berhasil menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Sumut tetap kondusif.

“Polri di bawah kepemimpinan beliau menunjukkan citra yang membanggakan. Kondusifitas daerah tetap terjaga, dan hubungan antara aparat serta masyarakat berjalan harmonis. Kami mahasiswa akan selalu menjadi sahabat Polri,” pungkas Rinno.

BACA JUGA :  Para Pejabat Pemkab Madina di Tes Urin

Dengan semangat HUT Bhayangkara ke-79, FABEM Sumut berharap Polri terus berinovasi, adaptif terhadap perubahan, dan semakin dicintai oleh rakyat Indonesia.

(ABN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *