PeristiwaSumatera Utara

Kajari Madina Luncurkan Aplikasi “SIKIMAN” untuk Tingkatkan Pelayanan Publik

×

Kajari Madina Luncurkan Aplikasi “SIKIMAN” untuk Tingkatkan Pelayanan Publik

Sebarkan artikel ini
Aplikasi SIKIMAN
Kajari Madina, Muhammad Iqbal, didampingi Wakil Bupati Madina, Atika Azmi Utammi Nasution, secara simbolis meluncurkan aplikasi SIKIMAN dengan menekan layar monitor, Rabu (2/7/2025).

MANDAILING NATAL — Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Mandailing Natal, Muhammad Iqbal, S.H., M.H., secara resmi meluncurkan aplikasi layanan publik berbasis digital bernama SIKIMAN (Sistem Informasi Kejaksaan Mandailing Natal), pada Rabu (2/7/2025). Peluncuran digelar di Gedung Serbaguna, Kecamatan Panyabungan.

Acara ini turut dihadiri Wakil Bupati Mandailing Natal Atika Azmi Utammi Nasution, unsur Forkopimda, para kepala seksi (Kasi) Kejari Madina, perwakilan OPD, pemerintah desa, serta tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Kajari Muhammad Iqbal menyampaikan bahwa kehadiran SIKIMAN merupakan bentuk nyata transformasi digital di lingkungan Kejaksaan yang sejalan dengan arahan Kejaksaan Agung RI dan semangat reformasi birokrasi.

“SIKIMAN kami hadirkan sebagai bentuk komitmen Kejari Madina dalam memberikan pelayanan hukum yang cepat, mudah, transparan, dan tentunya gratis tanpa pungutan biaya kepada masyarakat,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Pjs Bupati Toba Ajak Generasi Muda Simangunsong Aktif dalam Pembangunan Kabupaten Toba

Iqbal menambahkan, aplikasi SIKIMAN bertujuan memperkuat kepercayaan publik terhadap institusi kejaksaan dengan menyediakan berbagai layanan secara daring dan mudah diakses masyarakat.

Aplikasi SIKIMAN mencakup enam fitur utama, yakni:

  • Sisajen (Sistem Layanan Intelijen)
  • Siatun (Sistem Layanan Perdata dan Tata Usaha Negara)
  • Silati (Sistem Layanan Barang Bukti)
  • Simadum (Sistem Layanan Pidana Umum)
  • Sipidus (Sistem Layanan Pidana Khusus)
  • Sipina (Sistem Layanan Pembinaan)

“Melalui SIKIMAN, masyarakat tak perlu lagi datang langsung ke kantor kejaksaan. Semua layanan bisa diakses secara online, lebih hemat waktu dan biaya,” jelas Iqbal.

Sementara itu, Kepala Seksi Intelijen Kejari Madina, Jupri Wandy Banjarnahor, S.H., M.H., dalam sambutannya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi dengan Kejaksaan dalam mewujudkan penegakan hukum yang adil, transparan, dan berintegritas.

BACA JUGA :  Dilantik Sebagai Bupati Palas, Putra Mahkota Alam Akui Banyak Kesan Pelantikan di Istana Negara

“Kepercayaan publik merupakan fondasi utama bagi keberhasilan kejaksaan. Kami akan terus meningkatkan pelayanan publik dan membangun sistem kerja yang akuntabel, salah satunya melalui inovasi pengaduan berbasis online lewat SIKIMAN,” tegas Jupri.

(ABN/Dedi Mulia)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *