SIMALUNGUN – Seluruh jajaran Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Simalungun menyampaikan ucapan selamat kepada Presiden Republik Indonesia terpilih, Prabowo Subianto, dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, yang akan memimpin Indonesia untuk periode 2024-2029.
Ucapan selamat ini disampaikan sebagai bentuk dukungan terhadap kepemimpinan Presiden dan Wakil Presiden baru yang diharapkan dapat membawa bangsa ini ke arah yang lebih maju.
Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Simalungun, Moren Naibaho, turut menyampaikan harapannya agar Prabowo dan Gibran dapat menjalankan tugas negara dengan baik. “Kami berharap kepemimpinan Bapak Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka selalu diberkahi kesuksesan dan kesehatan untuk memimpin negeri ini,” ujar Naibaho, Selasa (22/10).
Menurutnya, perubahan kepemimpinan ini menjadi momentum penting bagi pembangunan bangsa yang lebih baik.
Dalam kesempatan tersebut, Naibaho juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersatu mendukung visi Indonesia Emas 2045. “Mari bersama-sama mendukung suksesnya langkah menuju Indonesia Emas 2045,” tambahnya, mengingatkan pentingnya kontribusi semua elemen bangsa untuk mencapai cita-cita besar ini.
Selain menyampaikan ucapan selamat kepada pemimpin baru, Naibaho dan jajaran Kantor Pertanahan Kabupaten Simalungun juga menyampaikan apresiasi yang mendalam kepada Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin atas pengabdian mereka selama memimpin Indonesia pada periode 2019-2024.
“Terima kasih kepada Bapak Joko Widodo dan Bapak Ma’ruf Amin atas dedikasi dan pengabdiannya terhadap negeri ini selama lima tahun terakhir. Semoga mereka selalu diberikan kesehatan dan kesuksesan ke depannya,” ungkap Naibaho penuh hormat.
Ucapan selamat dan terima kasih ini mencerminkan harapan seluruh masyarakat agar proses pergantian kepemimpinan nasional berlangsung lancar dan dapat membawa dampak positif bagi kemajuan Indonesia.
(ABN/Basri)
- Rangkaian Peringatan HANI 2025, PKS Sumut Tegaskan Komitmen Perangi Narkoba – Juli 2, 2025
- AMPU dan Praktisi Hukum Kecam Dugaan Korupsi Kepala Dinas PUPR Sumut, Dukung Komitmen Gubernur Bobby untuk Transparansi – Juli 2, 2025
- Peringati HUT Bhayangkara ke-79, Wali Kota Binjai Apresiasi Dedikasi Polri – Juli 2, 2025