BINJAI – Suasana penuh kehangatan dan kebahagiaan terpancar dari acara Reuni dan Halal Bihalal Alumni SMA Negeri 1 Binjai (SMANSA) angkatan 1989 yang digelar pada Sabtu, 12 April 2025. Bertempat di kediaman salah satu alumni, Fachril Hasibuan, di Jalan Gunung Agung, Kelurahan Binjai Estate, Kecamatan Binjai Kota, acara ini dihadiri sekitar 50 alumni dari berbagai jurusan: Fisika, Biologi, dan Sosial.
Pertemuan ini menjadi ajang temu kangen setelah 35 tahun berpisah sejak lulus dari bangku SMA. Meski kini para alumni telah meniti karier di berbagai bidang, semangat kebersamaan dan persahabatan tetap terjaga erat.
Ketua Alumni SMANSA 1989, Heri Landung Murtioso, dalam sambutannya mengungkapkan rasa bahagia atas terselenggaranya acara ini. Ia berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara rutin di masa mendatang.
“Saya berharap ke depan kita tidak hanya sekadar berkumpul, tetapi juga bisa membentuk sebuah badan usaha bersama. Tujuannya agar kita dapat saling membantu jika ada rekan yang mengalami kesulitan, sekaligus menciptakan penghasilan tambahan. Di usia kita saat ini, mari terus melakukan hal-hal positif dan bermanfaat,” ujarnya.
Sementara itu, Riswansyah, yang akrab disapa Tok Waka, juga menyampaikan rasa harunya bisa kembali bertemu dengan teman-teman lama.
“Setelah 35 tahun, bisa berkumpul lagi seperti ini adalah kebahagiaan yang luar biasa. Meski ada beberapa teman yang belum bisa hadir, kami tetap merasa senang. Harapannya, reuni seperti ini bisa menjadi tradisi tahunan, bukan hanya sekadar temu kangen, tetapi juga memperkuat ikatan persaudaraan yang telah terjalin sejak sekolah,” tuturnya.
Tawa dan canda mewarnai suasana sepanjang acara, membangkitkan kembali kenangan indah semasa sekolah. Reuni ini bukan sekadar pertemuan, tetapi juga menjadi bukti bahwa tali persahabatan yang terjalin di bangku sekolah mampu bertahan hingga puluhan tahun.
Dengan semangat kebersamaan yang tak lekang oleh waktu, para alumni SMANSA 1989 menutup acara dengan harapan akan pertemuan-pertemuan yang lebih besar dan meriah di tahun-tahun mendatang. (ABN)