PeristiwaSumatera Utara

Sosialisasi Program Strategis Nasional, ATR/BPN Dorong Peran Masyarakat Kabupaten Tapanuli Selatan

×

Sosialisasi Program Strategis Nasional, ATR/BPN Dorong Peran Masyarakat Kabupaten Tapanuli Selatan

Sebarkan artikel ini
Sosialisasi PSN Pertanahan
Sosialisasi Program Strategis Nasional, ATR/BPN Dorong Peran Masyarakat Kabupaten Tapanuli Selatan

PADANGSIDIMPUAN – Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) melaksanakan sosialisasi Program Strategis Nasional (PSN) di Hotel Mega Permata, Jalan Imam Bonjol No. 178, Aek Tampang, Kecamatan Padangsidempuan Selatan, Kota Padang Sidempuan, Sumatera Utara, pada Sabtu, 30 November 2024.

Acara ini dihadiri oleh Anggota Komisi II DPR RI, Andar Amin Harahap, S.STP., M.Si., yang didampingi oleh Kepala Subbagian Tata Usaha Kantor Pertanahan Kabupaten Tapanuli Selatan, Anita Susanty Siregar, S.Sos., M.H.

Kegiatan ini bertujuan untuk memaksimalkan manfaat Program Strategis Nasional Kementerian ATR/BPN Tahun Anggaran 2024 di Kabupaten Tapanuli Selatan, khususnya melalui Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). Program ini diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam memperoleh kepastian hukum atas tanah mereka.

BACA JUGA :  Menteri AHY Fokus Tinjau Solusi Pertanahan di Kaltim Sebelum Sidang Kabinet Paripurna di IKN

Dalam sambutannya, Andar Amin Harahap menekankan pentingnya peran aktif masyarakat, terutama dalam menyukseskan program PTSL. “Keterlibatan masyarakat, sinergi antara Kantor Pertanahan, pemerintah daerah seperti camat dan kepala desa, menjadi kunci keberhasilan pelaksanaan program ini,” ujar Andar.

Selain itu, acara ini juga menjadi wadah untuk memperkuat koordinasi antara berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah dan masyarakat, guna mempercepat realisasi target PTSL di Kabupaten Tapanuli Selatan.

Sosialisasi ini merupakan langkah nyata Kementerian ATR/BPN dalam mendukung visi nasional mewujudkan Indonesia yang tertata dengan baik melalui pengelolaan tanah yang modern dan profesional. Dengan tagline “#IndonesiaLengkap” dan “#ATRBPNMajudanModern,” kementerian ini terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

BACA JUGA :  Cakades se-Muara Sipongi Gelar Sosialisasi dan Penandatangan Fakta Integritas Pilkades 2023

Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan masyarakat dapat lebih memahami pentingnya program PTSL sekaligus mendukung implementasinya demi kesejahteraan bersama.

(ABN/BS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *