Nasional

Wamenag RI Ajak ASN Kanwil Kemenagsu Sukseskan Astacita Presiden Prabow

×

Wamenag RI Ajak ASN Kanwil Kemenagsu Sukseskan Astacita Presiden Prabow

Sebarkan artikel ini
Wamenag RI Romo Raden H Muhammad Syafii (tengah) bersama Kepala Kanwil Kemenag Sumut Ahmad Qosbi

MEDAN — Wakil Menteri Agama (Wamenag) RI Dr. Romo H.R. Muhammad Syafi’i, SH, M.Hum mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) untuk menyukseskan Program Astacita Presiden RI H. Prabowo Subianto dan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka.

Hal tersebut disampaikan Wamenag saat memberi Pembinaan Aparatur Sipil Negara Kanwil Kemenag Sumut, Sabtu (9/11).

“Presiden Prabowo menetapkan program Astacita semata-mata untuk menjadikan rakyat Indonesia Sejahtera. Presiden mengatakan Pertahanan Keamanan bukan hanya persoalan alutsista, bukan juga prajurit handal, tapi yang paling penting adalah kesejahteraan rakyat,” ucap Romo Syafi’i.

Wamenag juga mengungkapkan bahwa pengalaman beragama dengan ajaran masing-masing harus menjadi teladan untuk dapat hidup berdampingan, menjaga kekompakan bekerja keras, dan bersama-sama bekerja untuk kesejahteraan masyarakat.

“Hari ini Presiden menggandeng semua lapisan untuk sama-sama membangun bangsa. Demokrasi Indonesia berbeda dengan negara-negara barat. Budaya kita adalah gotong royong, saling bekerja sama. Ini yang harus kita jalankan. Bahwa tidak ada lagi oposisi, semua harus bergandeng tangan,” ucapnya.

BACA JUGA :  PTPN Tidak Perlu Mengelak dari Pernyataan Gubernur Sumut

Wamenag juga berharap ASN di Kanwil Kemenag Sumut bekerja maksimal melayani umat. Seluruh ASN memetakan semua kebutuhan. Sampaikan kepada kami sehingga nanti sama-sama kita tingkatkan,” tambahnya.

“Kunjungan pertama saya minggu lalu ke Sumatera Barat atas instruksi Menteri Agama RI. Tapi, ini kunjungan pertama saya atas permintaan sendiri,” tambahnya.

Kepala Kanwil Kemenag Sumut H. Ahmad Qosbi, S.Ag, MM mengucapkan ahlan wa sahlan wa marhaban atas kedatangan Wamenag dan memberikan pembinaan guna peningkatan pelayanan Kemenag ke pada masyarakat.

“Terima kasih sebesar-besarnya atas kunjungan Pak Wakil Menteri Agama RI ke Medan. Kami seluruh jajaran memohon bimbingan dan instruksi yang diberikan untuk melayani umat,” ucap Qosbi.

Kakanwil Kemenagsu berkomitmen bersama-bersama dengan seluruh jajaran di Kementerian Kab/Kota untuk menjaga nama baik Kementerian Agama RI, dan berupaya maksimal menghindari sekecil noda yang menjadi sandungan.

“Kita sama-sama bergerak, menjalankan amanah negara dan amanah umat. Dengan hadirnya Wamenag RI di sini, kita yakin menjadi tempat berlindung dan bernaung kita,” ucapnya.

Dalam acara itu juga, Kakanwil Kemenag Sumut bersama Kakankemenag Kab. Tapanuli Utara (Taput) Tigor Sianturi, S.PAK, MM menyerahkan sertipikat tanah kepada Wamenag RI yang dihibahkan seseorang yang ingin mendukung pelayanan keagamaan di Taput.

BACA JUGA :  Mahasiswa Magister Ilmu Politik FISIP UNAS Jakarta Laksanakan Pengabdian Masyarakat di Tegal: Dorong Partisipasi Politik dan Pelatihan Barista

Pembinaan ASN oleh Wamenag RI juga dihadiri Kepala Biro AAKK UIN SU Dr. H. Tohar Bayoangin, Kepala Balai Diklat Keagamaan Medan, Kepala UPT Asrama Haji Medan, Kepala Bagian Tata Usaha Drs. H. Muhammad Yunus, MA, para Kepala Bidang dan Pembimas, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab/Kota se Sumatera Utara, Kepala Madrasah, Kepala KUA, dan para Kasi Kemenag Kab/Kota dan Katim di Kanwil Kemenag Sumut.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *