Scroll untuk baca artikel
#
PeristiwaSumatera Utara

Kantah Toba Teken Kontrak Tenaga Pendukung Tahun Anggaran 2026

×

Kantah Toba Teken Kontrak Tenaga Pendukung Tahun Anggaran 2026

Sebarkan artikel ini
Kontrak Tenaga Pendukung
Kantah Toba Teken Kontrak Tenaga Pendukung Tahun Anggaran 2026

BALIGE — Kantor Pertanahan Kabupaten Toba melaksanakan penandatanganan kontrak kerja Tenaga Pendukung Tahun Anggaran 2026, Rabu (22/1/2026). Kegiatan yang berlangsung di lingkungan Kantor Pertanahan Kabupaten Toba ini dipimpin langsung oleh Kepala Subbagian Tata Usaha dan diikuti oleh seluruh tenaga pendukung yang akan menjalankan tugas selama tahun anggaran berjalan.

Penandatanganan kontrak tersebut menjadi bentuk kesepakatan resmi antara Kantor Pertanahan Kabupaten Toba dengan tenaga pendukung, sekaligus menegaskan tanggung jawab dan kewajiban masing-masing pihak dalam mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi pelayanan pertanahan kepada masyarakat.

Dalam arahannya, Kepala Subbagian Tata Usaha menekankan pentingnya integritas, disiplin, serta kepatuhan terhadap etika kerja sebagai landasan utama dalam menjalankan tugas. Ia menegaskan bahwa peran tenaga pendukung sangat strategis dalam menjaga kelancaran operasional kantor, khususnya dalam mendukung pelayanan pertanahan yang cepat, tepat, dan akuntabel.

BACA JUGA :  Silaturrahmi Akbar Masyarakat Tabagsel Nyatakan Dukungan pada HM Ali Yusuf Siregar di Pilkada Deliserdang

“Tenaga pendukung diharapkan mampu bekerja secara profesional dan bertanggung jawab, serta senantiasa mengedepankan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.

Melalui kegiatan ini, Kantor Pertanahan Kabupaten Toba menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat sumber daya pendukung dalam rangka optimalisasi kinerja organisasi.

Diharapkan, keberadaan tenaga pendukung yang telah terikat kontrak kerja ini dapat memberikan kontribusi nyata terhadap peningkatan kualitas pelayanan pertanahan di Kabupaten Toba sepanjang Tahun Anggaran 2026, sejalan dengan semangat reformasi birokrasi dan pelayanan publik yang prima.

(ABN/basri)

Hasan Basri
Latest posts by Hasan Basri (see all)
BACA JUGA :  Hari Tata Ruang, Menteri Nusron Tekankan Penyelesaian One Map Policy dan One Spatial Planning Policy untuk Investasi dan Pembangunan Berkelanjutan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *