Scroll untuk baca artikel
#
Politik

Deklarasi Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala, Ribuan Pendukung Tumpahruah di Hotel Mercure

×

Deklarasi Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala, Ribuan Pendukung Tumpahruah di Hotel Mercure

Sebarkan artikel ini
Deklarasi Edy - Hasan
Deklarasi Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala, Ribuan Pendukung Tumpahruah di Hotel Mercure

Medan — Ribuan massa pendukung pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut (Cagubsu/Cawagubsu) Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala, tumpah ruah di Hotel Mercure, Jalan Sutomo Medan, Kamis (29/8/2024).

Massa yang datang untuk menyaksikan Deklarasi pasangan Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala sebagai Cagub/Cawagubsu itu, tampak memenuhi Hotel Mercure mulai dari ruang utama acara, loby hingga ke halaman hotel.

Sejumlah tokoh terlihat hadir di acara Deklarasi pasangan Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala ini, diantaranya mantan anggota Fraksi PDIP DPRD Sumut Budiman Nadapdap, Sekjen Melayu Baru Indonesia (Mabin) Syarifuddin Siba, dan lainnya. Mantan Walikota Medan Akhyar Nasution juga nampak hadir.

Terlihat juga, Ketua Kombatan Sumut Bersih Abyadi Siregar dan Sekjen Suwandi Purba, hadir memantau acara deklarasi tersebut.

BACA JUGA :  Yayasan Sitolu Hae Horbo Dukung Pilkada Damai 2024 dan Siap Sambut Event di Samosir

“Deklarasi ini disiarkan secara live streaming. Linknya bisa dilihat ke panitia. Jadi, massa pensukung yang tidak bisa masuk ke dalam ruangan, bisa menyaksikannya melalui handphone lewat siaran live streaming,” jelas master of ceremony (MC) melalui pengeras suara.

Deklarasi Edy - Hasan

Panitia tampaknya sengaja mengantisipasi membludaknya massa yang hadir untuk mendukung pasangan Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala dengan menyediakan siaran live streaming. Memang, sejak sekitar pukul 12.00 wib, kawasan Hotel Mercure sudah terlihat padat massa pendukung. Padahal, acara deklarasi baru dimulai pukul 14.00 wib.

Direncanakan usai deklarasi, Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala akan langsung menuju KPU Sumut di Jalan Perintis Kemerdekaan untuk mendaftar sebagai pasangan Cagubsu/Cawagubsu usungan PDIP, Hanura, Partai Umat, Partai Gelora dan Partai Buruh. (ABN)

BACA JUGA :  PDI Perjuangan Sumut Kembali Bagikan Bibit dan Pupuk, Kali ini ke Petani Humbahas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *