Asaberita.com, Padanglawas — Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Buoati Padanglawas, Putra Mahkota Alam Hasibuan dan H Achmad Fauzan Nasution, diyakini mampu membawa semangat perubahan positif untuk Padanglawas menuju kemajuan. Dengan segala kompetensi yang dimiliki pasangan ini, tidak diragukan lagi bahwa mereka akan membawa Padanglawas ke arah perubahan yang lebih baik.
“Saya kira perpaduan kemampuan pasangan Putra Mahkota – Achmad Fauzan memiliki karakter tersendiri untuk membawa Padanglawas lebih maju,” kata Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Padanglawas, H Erwin Hamonangan Pane, pada Kamis (4/7).
Erwin mengatakan bahwa Putra Mahkota, yang memiliki dasar sebagai pengusaha muda sukses yang dirintis dari nol, merupakan modal besar dalam membangkitkan kebersamaan dan disiplin dalam meraih target yang ditentukan. “Itu bisa jadi modal sangat berharga karena pengalaman itu tak tergantikan,” kata Erwin.
Erwin Pane juga mencatat adanya pergeseran tren dalam Pilkada 2024. Tren tersebut menunjukkan bahwa masyarakat kini lebih melirik sosok yang memiliki karakter teruji di bidangnya dibandingkan petahana. “Figur petahana itu tidak lagi menjadi satu jaminan dalam mengelola pemerintahan lebih baik. Ini mungkin bisa jadi salah satu faktor masyarakat sudah bisa menilai kemampuannya saat menjabat,” tegas Erwin.
Sedangkan bakal calon wakil bupati, H Achmad Fauzan Nasution, menurut Erwin Pane adalah figur penting di tengah masyarakat. “Siapa yang tidak kenal dengan H Achmad Fauzan Nasution, memiliki ribuan jamaah pengajian, ustadz kondang di Padanglawas,” kata Erwin.
Selain sebagai ustadz kondang, Achmad Fauzan Nasution juga dikenal sebagai birokrat yang memiliki pengalaman di pemerintahan. “Tentu, dua figur penting ini saya yakin dengan semangat yang masih muda mampu membawa Padanglawas ke arah yang lebih baik,” ucapnya.
Tidak hanya itu, tambah Erwin, perhatian pasangan bakal calon pemimpin Padanglawas ini terhadap generasi muda yang memiliki bakat dan potensi cukup baik. “Lihat saja bagaimana nasib atlet kita seperti atlet tinju dan taekwondo yang minim perhatian dari Pemkab Padanglawas, mendapat perhatian dari dua tokoh ini,” tandas Erwin. (red/gar)
- Gelar Rakerwil II: IPHI Sumut Perkuat Peran Sosial dan Ekonomi Umat, Siap Dukung Program Pemerintah – Februari 14, 2025
- Cooling System : Kapolres Binjai Patroli Dialogis Sambangi Warga – Februari 14, 2025
- Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H/2025 M di Polres Binjai – Februari 14, 2025