MEDAN – Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Sumatera Utara berpartisipasi dalam Pelatihan Dasar (Latsar) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Angkatan IX sampai dengan XVI Gelombang II Tahun 2025. Kegiatan ini diselenggarakan dengan metode Blended Learning Terbatas yang menggabungkan sistem daring dan tatap muka.
Latsar CPNS merupakan tahapan penting bagi aparatur negara untuk membangun kompetensi dasar sebagai pelayan publik yang profesional, berintegritas, serta mampu menjalankan tugas sesuai nilai-nilai dasar ASN.
Melalui pelatihan ini, para CPNS di lingkungan Kanwil BPN Sumut dibekali pengetahuan, keterampilan, dan sikap kerja yang mendukung terwujudnya birokrasi yang modern dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
Kepala Kanwil BPN Sumut, Sri Pranoto menyampaikan, pelatihan ini tidak hanya bertujuan meningkatkan kapasitas teknis pegawai, tetapi juga membentuk karakter ASN yang siap mengemban amanah sebagai abdi negara. “Kami berharap seluruh peserta dapat mengikuti pelatihan ini dengan sungguh-sungguh sehingga ke depan mampu bekerja tuntas, ikhlas, dan berkualitas,” ujarnya, Kamis (18/9).
Kegiatan Latsar CPNS 2025 ini juga sejalan dengan semangat reformasi birokrasi yang diusung Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) melalui slogan Melayani Profesional Terpercaya.
Dengan pembekalan sejak dini, para CPNS diharapkan dapat menjadi duta perubahan, sekaligus wajah baru birokrasi pertanahan yang lebih maju, modern, dan dekat dengan masyarakat.
(ABN/basri)
- Dedek Ray Nyatakan Siap Maju sebagai Calon Ketua DPD Golkar Sumut – Januari 17, 2026
- Yayasan Pendidikan dr. Tengku Hanafi Gelar Capping Day SMK Kesehatan di Perbaungan – Januari 17, 2026
- DPD AMPI Kota Binjai Gelar Ramah Tamah dan Keakraban Jelang Musda dan Pelantikan – Januari 17, 2026











