BINJAI – Surya Darma Sitepu, S.E., resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Kota Binjai.
Pelantikan pengurus DPD AMPI Kota Binjai hasil Musda IX tersebut berlangsung di Pendopo Umar Baki, Jalan Veteran, Kelurahan Tangsi, Kecamatan Binjai Kota, Minggu (25/1/26) sore.
Prosesi pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan (SK) kepengurusan oleh Sekretaris DPD AMPI Sumatera Utara, Gabriel Nainggolan. Selanjutnya dilakukan pengukuhan pengurus serta penyerahan Pataka AMPI dari Ketua DPD AMPI Sumut, Dr. dr. David Luther Lubis, Sp.OG (K), SKM, M.Ked (OG), kepada Ketua DPD AMPI Kota Binjai yang baru, Surya Darma Sitepu.
Dalam sambutannya, Surya Darma Sitepu menegaskan bahwa langkah awal kepengurusannya adalah melakukan konsolidasi organisasi hingga ke tingkat kecamatan dan kelurahan. Menurutnya, konsolidasi menjadi kunci utama keberlangsungan organisasi dan regenerasi kader.
“Tanpa konsolidasi, organisasi tidak akan tumbuh. AMPI Binjai akan segera turun ke kecamatan dan kelurahan untuk memastikan roda organisasi berjalan aktif dan berkelanjutan,” tegas Surya.
Ia juga menyatakan komitmen AMPI Binjai untuk bersinergi dengan Pemerintah Kota Binjai serta mendukung TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). AMPI, lanjutnya, siap berkontribusi dalam percepatan pembangunan daerah serta aktif dalam kegiatan sosial dan kepemudaan.
“AMPI Binjai harus menjadi rumah besar pemuda, inklusif, responsif terhadap isu-isu kepemudaan, dan hadir nyata di tengah masyarakat,” ujarnya.
Di hadapan kader, Surya Darma Sitepu juga menekankan peran strategis AMPI sebagai organisasi pendiri dan pendukung Partai Golkar. Ia mengajak seluruh kader untuk solid dalam memperkuat dan memenangkan Partai Golkar di Kota Binjai.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Kota Binjai, H. Noor Sri Syah Alam Putra, S.T., menyampaikan bahwa AMPI merupakan sayap resmi Partai Golkar dengan struktur organisasi yang kuat dari pusat hingga daerah. Ia menegaskan bahwa keberhasilan organisasi tidak ditentukan oleh kemewahan acara, melainkan oleh substansi dan kerja nyata kader.
“Berorganisasi membuka banyak peluang, mulai dari jejaring, pengembangan diri, hingga jalan menuju dunia usaha, politik, dan pemerintahan,” ujarnya.
Wakil Wali Kota Binjai, Hasanul Jihadi, S.H., S.Sos., M.Kn., yang turut hadir, menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh pengurus DPD AMPI Kota Binjai yang baru dilantik. Ia menilai pelantikan ini bukan sekadar seremoni, melainkan awal dari tanggung jawab besar dalam membangun peran kepemudaan.
“AMPI memiliki peran strategis dalam membentuk karakter pemuda yang nasionalis, berwawasan kebangsaan, dan peduli sosial. Pemerintah Kota Binjai memandang AMPI sebagai mitra strategis pembangunan daerah,” kata Hasanul.
Ia berharap kepengurusan baru mampu menyusun program kerja yang inovatif, adaptif, serta selaras dengan arah pembangunan Kota Binjai. Pemerintah Kota Binjai, lanjutnya, membuka ruang kolaborasi dengan seluruh elemen kepemudaan.
Dalam arahannya, Ketua DPD AMPI Sumut, David Luther Lubis, menekankan pentingnya soliditas organisasi dan kesinambungan program kerja.
“AMPI Kota Binjai harus terus dibesarkan. Konsolidasi hingga tingkat kelurahan wajib dilakukan karena kelurahan merupakan basis utama kekuatan AMPI,” tegasnya.
Pelantikan DPD AMPI Kota Binjai juga dirangkai dengan kegiatan sosial berupa pemberian tali asih dan paket sembako kepada 25 anak yatim piatu, pertunjukan tarian persembahan, hiburan, serta penampilan artis asal Kota Binjai yang tengah mengikuti ajang Kontes Dangdut Indonesia (KDI) di Jakarta.
Acara ini dihadiri sejumlah tokoh penting, antara lain Ketua DPRD Kota Binjai Hj. K. Gusuartini Br. Surbakti, Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara H. M. Yusuf, M.Hum., perwakilan Polres Binjai, Kapolsek Binjai Kota dan jajarannya, Kodim 0203/Langkat, tokoh agama, tokoh masyarakat, organisasi kepemudaan se-Kota Binjai, serta jajaran pengurus AMPI dari berbagai kabupaten/kota di Sumatera Utara.
(ABN/Qhusyai)
- Program Jamu Desa 24 Berjalan Efektif, 49 Laporan Jalan Rusak Masuk Lewat Call Center 112 – Januari 27, 2026
- Unjuk Rasa GPAK di Kantor Walikota dan Bapenda Medan, Protes Dugaan Permainan Pajak Reklame – Januari 27, 2026
- Pemko Binjai Tegaskan Komitmen Pembinaan Pelajar Lewat Festival Olahraga Pendidikan 2026 – Januari 27, 2026











