Scroll untuk baca artikel
#
Sumatera Utara

TGB Apresiasi Kapolres Ikhwan dan Doakan KSJ Menjadi Gerakan Nasional

×

TGB Apresiasi Kapolres Ikhwan dan Doakan KSJ Menjadi Gerakan Nasional

Sebarkan artikel ini
Komunitas Sedekah Jumat
Tuan Guru Batak (TGB) Syekh Dr Ahmad Sabban elRahmaniy Rajagukguk MA silaturrahim dan dijamu oleh Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis di Kantor Polresta, (Selasa, 27/10/2020).
Komunitas Sedekah Jumat
Tuan Guru Batak (TGB) Syekh Dr Ahmad Sabban elRahmaniy Rajagukguk MA silaturrahim dan dijamu oleh Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis di Kantor Polresta, (Selasa, 27/10/2020).

Asaberita.com – Batu Bara – Setelah menyampaikan ceramah ilmiah pada Milad I Rumah Edukasi dan Informasi Batubara, Tuan Guru Batak (TGB) Syekh Dr Ahmad Sabban elRahmaniy Rajagukguk MA silaturrahim dan dijamu oleh Kapolres Batu Bara AKBP Ikhwan Lubis di Kantor Polresta, (Selasa, 27/10/2020).

“Sejak lama saya mendengar dan menyaksikan di medsos, gerakan “KSJ” yakni Komunitas Sedekah Jum’at. Saya kira bukan hanya saya tapi kita semua penasaran darimana muncul pertama ide atau inspirasi KSJ ini.” Ungkap TGB yang juga dikenal sebagai tokoh kerukunan dan Grand Mursyid spiritual.

Alhamdulillah, Allah mempertemukan saya dengan penggagas terobosan mulia ini. Beliau adalah Kapolres Batubara AKBP Ikhwan lubis SH MH. Semula saya menyangka beliau hanya sebatas pembina ternyata penggagas. Ini yang menarik hati saya,” ujar TGB.

Komunitas Sadakah Jumat

Kapolres mengundang dan menjamu TGB di kantornya. Sembari menikmati hidangan khas batubara, TGB dan Kapolres banyak berbincang seputar munculnya inspirasi KSJ ini. Ternyata ini bermula sejak beliau menjadi Kapolres Belawan Medan.

BACA JUGA :  Pengangguran di Sumut Tren Menurun, Dampak Pulihnya Ekonomi

Diawali pemberian sedekah makanan untuk tukang-tukang becak dan berbagi sembako ke rumah-rumah kaum dhu’afa. Berkat ketulusan dan keikhlasan beliau, akhirnya gerakan ini bertranformasi menjadi komunitas sedekah jum’at (KSJ).

“Kini komunitas ini menjadi gerakan kepedulian umat yang banyak mengalirkan kebermanpaatan dan keberkahan. Banyak tokoh, aktifis, pengusaha dan ‘alim Ulama yang bersimpati dan bergabung. Saya sendiri sudah bergabung menjadi pembina utama di KSJ Siantar.” Ungkap TGB yang juga dosen (S3) program Doktor UINSU.

Keberkahan ini ternyata tidak berhenti disitu. Bak air yang terus mengalir deras memberikan banyak keberkahan dengan KSJ ini, kehidupan keluarga beliaupun banyak menemukan kebaikan dan keajaiban. Mulai dari lompatan karir beliau dari bintara kini sudah 2 kali menjadi Kapolres (Belawan dan saat ini di Batubara). Ketiga anak-anak beliau juga sukses menjadi Akpol dan adik-adiknya lulus IPDN.

Itulah janji Allah, jika kita tulus melakukan kebaikan-kebaikan apalagi yang terkait dengan kehidupan basic kaum-kaum lemah. “Kini gerakan KSJ terus membumi, semakin meluas dan berkembang. Saya berdoa agar KSJ menjadi gerakan nasional yang akan berkontribusi terhadap peradaban bangsa.” Lanjut TGB yang juga tokoh nasional sufi dan Ulama.

BACA JUGA :  Sekdako Hadiri Paripurna Pelantikan Wakil Ketua DPRD Kota Binjai

Komunitas Sadakah Jumat

KSJ titik awal membangun kesadaran kolektif bangsa kita, bahwa bangsa ini akan kuat, kokoh dan diberkahi, apabila dilandasi rasa keperdulian antara sesama. Disisi lain, secara spiritual gerakan KSJ adalah gerakan langit, yang mustajab menolak bala dan memiliki kebaikan (pahala) untuk keselamatan diakhirat.

“Mari kita doakan, agar Kapolres Ikhwan, pengurus KSJ, para penggiat sosial dan kita semua senantiasa dalam tuntunan, rahmat dan ridha Ilahi,” pinta TGB. (has)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *