Asaberita.com, Medan – Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Medan optimis warga binaan yang telah dibina olehnya dapat menyabet juara satu di Lomba yang diadakan Dinas Koperasi dalam rangka hari Koperasi Nasional.
Adapun lomba yang diwakili oleh warga binaan Rutan Kelas I Medan ialah Lomba Cover Mars Koperasi, kemudian Lomba Gebrakan Ide Bisnis Bagi Pemuda. Lomba tersebut diikuti oleh Koperasi Karya Harapan Mandiri.
“Saya optimis para warga binaan yang berpartisipasi akan meraih juara di lomba yang diadakan Dinas Koperasi. Saya optimis pastinya kami bisa menyabet juara satu,” kata Nimrot, Minggu (20/7/2024).
Selain itu, Nimrot juga berharap agar perlombaan tersebut bisa menjadi langkah selanjutnya bagi warga binaan yang telah dibina untuk lebih maju ketika mereka bebas dan kembali ke dunia luar.
“Untuk para warga binaan kita (Rutan Kelas I Medan) yang ikut berpartisipasi dalam perlombaan yang diadakan oleh Dinas Koperasi saya harap ini bisa dijadikan sebagai langkah awal untuk para warga binaan yang kita bina semakin lebih maju kedepannya,” ucap Nimrot.
Untuk diketahui, warga binaan Rutan Kelas I Medan telah menyerahkan presentase ide bisnis mereka ke hadapan Kepala Dinas Koperasi Sumatera Utara secara langsung. Mereka langsung mempresentasikan kepada Kepala Dinas Koperasi UKM Sumut, Dr. Naslindo Sirait.
Kepala Dinas Koperasi UKM Sumut, Dr. Naslindo Sirait mengapresiasi dan memberikan semangat kepada Warga Binaan yang mengikuti perlombaan Koperasi ini.
“Semangat terus bapak-bapak, semua punya mimpi semua punya masa depan, langkah yang dilakukan sudah luar biasa”. ucap Dr. Naslindo.
- Kurir Sabu 11 Kg yang Dikendalikan Napi dari Lapas Narkotika Langkat Dihukum Penjara Seumur Hidup - November 14, 2024
- Lapas Medan Berikan Penghargaan Berdedikasi Kepada Pegawai Teladan - November 14, 2024
- Kejari Medan Tahan Dua Tersangka Dugaan Korupsi Kredit Fiktif Rp 6,28 Miliar di Unit BRI Kutalimbaru - November 13, 2024