
Asaberita.com, Medan – Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) secara resmi dideklarasikan sebagai capres dan cawapres. PKB Sumut menyebut pasangan ini ideal dan akan membawa perubahan.
“Pertama tentu kita bersyukur bahwa duet itu bisa membawa perubahan terutama di Sumatera Utara. Kedua sosok ini memiliki latar pendidikan yang baik, keluarga yang baik, gagasan yang baik,” kata Ketua PKB Sumut, Ja’far Sukhairi Nasution, kepada detikSumut, Sabtu (2/9/2023).
Ja’far mengatakan, PKB Sumut selanjutnya akan menggelar rapat untuk membahas persoalan ini. Rapat akan digelar pada pekan depan.
“Kita Senin akan mengadakan rapat, rapat konsolidasi terkait pemenangan Anies-Amin,” sebutnya.
Bupati Mandailing Natal (Madina) itu kemudian memastikan akan ikut mendukung Anies dan Cak Imin di Pilpres 2024. “Kami akan tegak lurus dengan keputusan Ketum, keputusan DPP (PKB),” sambungnya.
Untuk diketahui, Anies Baswedan dan Cak Imin resmi telah melakukan deklarasi. Anies-Cak Imin pasangan capres-cawapres pertama yang melakukan deklarasi menjelang Pilpres 2024.
Deklarasi Anies-Cak Imin dilakukan di Hotel Majapahit, Surabaya, Sabtu (2/9). Deklarasi ini turut dihadiri Ketua Umum NasDem, Surya Paloh.
Saat deklarasi, Anies-Cak Imin kompak memakai pakaian warna putih dan peci hitam. (asa/dtc)