Sumatera Utara

Rumah Qur’an Mas’ud Silalahi Bina Anak Jadi Pecinta Alquran dan Da’i

×

Rumah Qur’an Mas’ud Silalahi Bina Anak Jadi Pecinta Alquran dan Da’i

Sebarkan artikel ini
Rumah Qur'an
Pengelola Rumah Qur'an Mas'ud Silalahi memberi satunan kepada anak yatim dhu'afa pada peresmian Rumah Qur'an, Jumat (30/10/2020)
Rumah Qur'an
Pengelola Rumah Qur’an Mas’ud Silalahi memberi satunan kepada anak yatim dhu’afa pada peresmian Rumah Qur’an, Jumat (30/10/2020)

Asaberita.com – Medan – Rumah Qur’an Mas’ud Silalahi besutan Muhammad Mas’ud Silalahi, hadir untuk melakukan pembinaan bagi anak-anak agar menjadi pecinta Alquran. Selain itu, Rumah Qur’an ini juga membina anak-anak untuk menjadi da’i penyiar agama Islam.

“Rumah Qur’an yang hari ini diresmikan akan menjadi pusat pembinaan bagi anak-anak untuk menjadi pecinta Alquran dan mencetak da’i-da’i penyiar agama Islam dimasa mendatang”.

Demikian diungkapkan Muhammad Mas’ud Silalahi selaku pendiri dan pengelola pada peresmian Rumah Qur’an Mas’ud Silalahi di Jalan Gaharu No. 3y, Medan Timur, Jumat (30/10/2020).

Pada peresmian Rumah Qur’an ini, terlihat hadir sejumlah tokoh agama Sumatera Utara, diantaranya Pimpinan Pondok Parsulukan Serambi Babussalam Simalungun, Tuan Guru Batak (TGB) Syekh Dr H Ahmad Sabban el-Rahmaniy Rajagukguk MA, Pimpinan Bapqah Sika Sumut al-Ustadz Lagut, dan lainnya.

Disebutkan, Rumah Qur’an di Jalan Gaharu No. 3y, Medan Timur ini, sebenarnya telah berdiri sejak tahun 1980 sebagai sebuah Yayasan. Namun sebelumnya hanya dijadikan sebagai tempat mengaji Iqra’ dan Tajwid Qur’an saja yang dikelola oleh Muhammad Yunan Silalahi dan dilanjutkan oleh Siti Furqani.

BACA JUGA :  Puncak Hari Jadi ke-77 Kabupaten Asahan, Edy Rahmayadi Sebut Ada Sejarah Besar di Bumi Rambate Rata Raya

“Kini Yayasan Rumah Qur’an ini berubah nama menjadi Rumah Qur’an Mas’ud Silalahi. Sejumlah pengembangan dilakukan dengan pembinaan bidang tahfidz, tilawah, tartil, kaligrafi Islam, pembentukan da’i cilik dan lainnya,” jelas Mas’ud.

Sejumlah fasilitas sarana dan prasarana pun diperbaiki dan ditingkatkan. Selain itu Rumah Qur’an ini juga melakukan kerjasama dengan sejumlah pihak termasuk dengan Bapqah Sika Sumut dalam penyediaan tenaga pengajar (guru).

“Kami berharap dengan berdirinya Rumah Qur’an Mas’ud Silalahi ini mendapatkan suport dukungan berbagai pihak, apakah itu Pemerintah Daerah, tokoh agama, tokoh masyarakat dan seluruh komponen masyarakat lainnya dalam penciptaan generasi yang cinta Alqur’an,” imbuhnya.

Lebih lanjut Mas’ud Silalahi menyampaikan bahwa pengelola Rumah Qur’an akan terus berupaya untuk meningkatkan sarana dan prasarana belajar mengajar, juga membuat regulasi untuk menghidupi para tenaga pendidik dan pengelola dari hasil keuntungan unit usaha yang dibangun.

“Alhamdulillah kita memiliki unit-unit usaha yang sudah berjalan. Nantinya dari unit-unit usaha ini diharapkan dapat membantu anak-anak belajar Qur’an di tempat ini dengan nyaman dan tanpa pungutan biaya apapun,” tandasnya.

BACA JUGA :  Gerah atas Postingan Netizen, TPF Golkar Panggil Norasiah

TGB Syekh Dr H Ahmad Sabban el-Rahmaniy Rajagukguk MA yang hadir dalam peresmian Rumah Qur’an itu menyatakan bangga atas upaya yang dilakukan Muhammad Mas’ud Silalahi dalam membangun dan menghidupkan tempat belajar untuk mendalami Alquran bagi anak-anak dan generasi muda.

“Kita sangat mendukung apa yang dilakukan oleh adinda Mas’ud Silalahi. Rumah Alqur’an adalah jalan lurus membangun peradaban generasi qur’ani,” ujar TGB.

Peresmian Rumah Qur’an Mas’ud Silalahi ini juga mendapat dukungan dan ucapan selamat dari sejumlah kalangan, diantaranya ucapqn selamat dari Bupati Labura, Ass.Staf Wakil Presiden RI, sejumlah Guru Besar, para akademisi, tokoh politik, tokoh agama dan tokoh pemuda dengan mengirimi papan bunga. (has)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *