
Asaberita.com – Jakarta — Pemerintah sudah menyiapkan 12 juta masker bedah dan 81 ribu masker N95 untuk penanganan virus corona COVID-19. Stok masker dipastikan sudah ada saat ini.
“Kita pastikan sudah ada pada Minggu (22/3/2020), kita di Kemenkes menyiapkan masker bedah sebanyak 12 juta lebih dan masker N95 lebih dari 81 ribu,” kata Jubir Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto dalam pernyataannya di Graha BNPB, Jakarta, Sabtu (21/3/2020).
Pendistribusian akan didorong lewat Dinas Kesehatan (Dinkes) provinsi masing-masing. Masker itu nantinya digunakan di tempat pelayanan kesehatan seperti RS dan Puskesmas.
“Distribusi sistem mendorong Dinkes provinsi dan user, RS, klinik mengajukan lewat Dinkes Provinsi,” ujar Yuri.
Pemerintah juga menyiapkan tempat isolasi tambahan bagi penderita COVID-19. Wisma Atlet Kemayoran di Jakarta salah satunya.
“Pemerintah siapkan tambahan tempat tidur bagi penderita COVID-19 yang memang terindikasi butuh karantina RS,” kata Yuri. (dtc/has)
- Dokumen Geopark Kaldera Toba Siap Diserahkan ke UNESCO – Februari 11, 2025
- Analisis Perbandingan Indonesia dan Malaysia: Sejarah, Sumber Daya, Ekonomi, dan Peran Global – Februari 11, 2025
- KUA Medan Kota Berpartisipasi dalam MTQ ke-58 Tingkat Kecamatan Tahun 2025 – Februari 11, 2025