Peringati Harlah ke 25, DPC PKB Deliserdang Santuni Anak Yatim

Potong Tumpeng
Pengurus DPC PKB Kabupaten Deliserdang memotong tumpeng memperingati Hari Lahir (Harlah) ke 25 PKB, di kantor DPC PKB Deliserdang, Minggu (23/7).
Potong Tumpeng
Pengurus DPC PKB Kabupaten Deliserdang memotong tumpeng memperingati Hari Lahir (Harlah) ke 25 PKB, di kantor DPC PKB Deliserdang, Minggu (23/7).

Asaberita.com, Deliserdang — Memperingati Hari Lahir (Harlah) ke 25, DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Deliserdang menggelar santunan terhadap anak yatim.

Kegiatan penyantunan pada anak yatim ini digelar di Sekretariat DPC PKB Deliserdang di Jalan Negara No 68, Lingkungan I Kelurahan Petapahan Kecamatan Lubuk Pakam, Minggu (23/7/2023).

Bacaan Lainnya

Sebanyak 30 orang anak yatim menerima santunan secara langsung dari Ketua DPC PKB Deliserdang H Said Hadi SE didampingi Sekretaris H Rakhmadsyah SH dan pengurus lainnya.

Harlah ke 25 PKB Kabupaten Deliserdang yang berlangsung secara sederhana dihadiri oleh pengurus DPC, DPAC dan Pengurus Ranting dan para bacaleg PKB. Pada acara ini dilakukan pemotongan nasi tumpeng oleh Ketua dan Sekretaris DPC.

BACA JUGA :  Peringati Harlah Ke-25, PKB Kota Medan Hadirkan Ustadz Somad KW

Ketua Panitia Harlah DPC PKB Kabupaten Deliserdang H Rakhmadsyah SH mengucapkan rasa syukurnya karena acara dapat berjalan lancar dan berharap dapat terus bangkit, solid dan menang. (red/wie)

Loading

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *