Hadiri Pelantikan Satgas Inti, Rahudman : IPK Siap Kawal Pemilu Damai

Satgas Inti IPK
Hadiri Pelantikan Satgas Inti, Rahudman : IPK Siap Kawal Pemilu Damai
Satgas Inti IPK
Hadiri Pelantikan Satgas Inti, Rahudman : IPK Siap Kawal Pemilu Damai

Asaberita.com, Medan — Ketua DPP Ikatan Pemuda Karya (IPK) Drs H Rahudman Harahap menyatakan, IPK siap mengawal Pemilu serentak 2024 secara damai. IPK juga siap berkolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan, agar gelaran pesta demokrasi berjalan secara aman dan tertib.

“IPK sebagai salah satu organisasi kepemudaan terbesar di Indonesia, dalam waktu dekat ini akan menggelar Apel Siaga untuk menyatakan kesiapan kita dala. mengawal Pileg dan Pilpres 2024 agar berlangsung tertib, aman dan damai,” kata Rahudman dalam sambutannya saat menghadiri pelantikan pengurus Satgas Inti Maha Sakti Karya DPD IPK Sumut, di Pardede Hall, Jalan TD Pardede Medan, Sabtu (21/10/2023).

Bacaan Lainnya

Ketua Dewan Pakar Partai NasDem ini juga menyatakan, bahwa IPK bukanlah organisasi preman, tapi IPK adalah wadah organisasi kepemudaan yang memiliki karya dan kreatifitas, serta memiliki tanggungjawab untuk ikut membangun bangsa.

BACA JUGA :  Ketua Dewan Pembina JMSI Jenguk Pemred Pewarta yang Jalani Perawatan di Rumah Sakit

“Di IPK kita memiliki banyak kader. Dan kader-kader IPK itu banyak dari kalangan intelektual dan tokoh yang memiliki pemikiran maju dan kreatif. Kita organisasi yang mandiri dan kita tak ingin diganggu. Tapi kalau ada yang ‘menjual’, kita akan beli,” tegas Rahudman.

Hadir pada acara pelantikan ini Ketua DPD IPK Sumut Bastian Panggabean, Sekretaris DPD Rahmatsyah Sibarani, dan para Ketua DPD kabupaten/kota se Sumut. Selain itu hadir juga pimpinan DPD IPK Provinsi Riau, Assintel Kapolda Sumut, pengurus Pemuda Batak Bersatu Sumut dan ribuan kader IPK yang memadati gedung Pardede Hall.

Pelantikan pengurus Satgas Inti Maha Sakti Karya DPD IPK Sumut priode 2023 – 2028 yang diketuai Santoto Barus, sekretaris Rudy Simorangkir dan bendahara Rocky Antonio Sinuraya, ditandai dengan penyerahan pataka Satgas Inti Maha Sakti Karya oleh Ketua DPD IPK Sumut Bastian Panggabean kepada Ketua Satgas Inti Santoto Barus.

“Pada hari ini Satgas Inti Maha Sakti Karya DPD IPK Sumut priode 2023 – 2028 resmi saya lantik. Jalankan tugas dengan baik dan kibarkan bendera IPK di seluruh penjuru Sumatera Utara,” ucap Bastian Panggabean saat melantik pengurus Satgas Inti.

BACA JUGA :  Silaturrahim dengan Ka.Kanwil Kemenag, MDI Sumut Sampaikan Misi Dakwah MDI

Ketua Satgas Inti Maha Sakti Karya DPD IPK Sumut Santoto Barus dalam pidatonya usai dilantik mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum DPP IPK Budi Panggabean dan Ketua DPD IPK Sumut Bastian Panggabean yang telah memberi kepercayaan padanya untuk memimpin Satgas Inti DPD IPK Sumut.

“Kepercayaan ini merupakan kehormatan bagi saya dan juga pengurus yang lain, karena saat ini anggota IPK di Sumut sudah sangat besar dan tersebar di seluruh kabupaten kota. Kami berjanji akan menjalankan tugas kesatgasan organisasi ini, dan kami tidak akan mengecewakan kepercayaan yang telah diberikan ini,” tegas Santoto Barus. (red/bs)

Loading

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *